Berita Desa PolenganNews ;
Polengan, 3 Oktober 2018
Pola Asuh Anak adalah suatu proses untuk meningkatkan dan mendukung perkembangan fisik,emosional,sosial,finansial dan intlektual seorang anak sejak bayi hingga dewasa.
Sebagai Orang Tua tentu menginginkan Si Kecil tumbuh menjadi anak yang berani mengungkapkan pendapat,menunjukkan potensinya dan mengeksplor lingkungan sekitarnya.
Untuk menunjukkan harapan ini,Bunda membutuhkan pola asuk keluarga yang tepat untuk meningkatkan rasa percaya dirinya,kita menyadari bahwa kemampuan anak dapat berbeda - beda sesuai dengan usianya,pada usia 2 - 3 Tahun Bunda dapat mulai mendorong Si Kecil untuk melakukan kegiatan yang ia sukai dan lebih mengeksplorasi diri,hindari sikap menyalahkan jika jika Si Kecil melakukan kesalahan,hal ini dapat membuat SI Kecil menjadi takut.
Pada usia 4 - 5 Tahun,Si Kecil akan cenderung bertanya tentang banyak hal.Peranan Bunda dalam merangsang Si Kecil untuk aktif bereksplorasi dui butuhkan agar Si Kecil semakin percaya diri.
Pertanyaan yang di tanggapi dengan positifakan memunculkan pertanyaan baru dari Si Kecil,hal ini membantunya menjadi pribadi yang terbaik.(Zaenaloprt).